Resep Olahan Makan dari Buah Salak

RatuBuah.com - Buah salak merupakan buah yang mempunyai banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Buah ini kaya akan vitamin C yang ternyata bisa di olah menjadi produk-produk makanan lezat untuk diminati. Contoh buah mengandung vitamin C lainnya seperti buah kundur.

Kandungan gizi yang terdapat dalam buah salak adalah seperti protein, kalsium, zat besi, kalium, vitamin C, beta karoten dan juga karbohidrat.

Selain untuk mengurangi lemak, buah salak juga memiliki kandungan manfaat yang membuat tubuh kamu menjadi lebih sehat. Maka, simak dibawah ini beberapa manfaat buah salak.

Manfaat Buah Salak

  • Membantu mengontrol diabetes dalam tubuh
  • Meningkatkan memori otak
  • Membantu memperlancar pencernaan
  • Meningkatkan daya tahan tubuh
  • Menjaga kesehatan kulit
  • Menurunkan berat badan
  • Menjaga kesehatan mata
  • Meningkatkan kesehatan jantung
  • Mengontrol kadar asam urat
  • Mencegah penyakit kanker
  • Olahan Buah Salak

Selain mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan, salak juga dapat diolah menjadi beberapa jenis makanan lezat, berikut adalah beberapa olahan buah salak:

Resep Olahan Buah Salak

Asinan Buah Salak

Bahan-bahan untuk membuat asinan salak yaitu:

  • ½ kg buah salak (belah menjadi dua)
  • 10 cabai, lima buah cabai merah dan lima buah cabai rawit
  • Terasi bakar
  • Garam secukupnya
  • Gula Jawa  2 sendok makan
  • Gula pasir 4 sendok makan
  • 3 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 gelas air

Langkah pembuatan resep asinan salak:

  1. Haluskan bahan bumbu, masukkan gula jawa dan gula pasir, Kemudian giling dan masukkan air panas serta perasan jeruk nipis.
  2. Masukkan salak yang sudah dibelah lalu aduk-aduk.
  3. Tes rasa dan masukkan olahan salak ke dalam kulkas. Asinan salak siap untuk dinikmati.

Manisan Salak

Bahan yang diperlukan:

  • 10 buah salak pondoh (kupas, belah jadi dua, dan buang bijinya)
  • 5 buah cabai keriting
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 buah jeruk lemon (peras airnya)
  • ½ sendok teh bubuk kayu manis
  • 1 sendok teh garam
  • 150 gram gula pasir
  • 150 ml air untuk memasak
  • 1 liter air untuk merendam
  • 1 sendok teh kapur sirih

Cara membuat:

  1. Campur seliter air dengan kapur sirih. Rendam potongan salak selama beberapa menit. Tiriskan, lalu cuci bersih seluruh bagian salak.
  2. Haluskan cabai keriting dan cabai rawit menggunakan ulekan.
  3. Didihkan 150 ml air, lalu masukkan gula pasir. Aduk hingga seluruh gula cair.
  4. Masukkan garam, bubuk kayu manis, dan cabai yang sudah dihaluskan. Masak hingga mendidih.
  5. Letakkan buah salak dalam wadah berukuran besar, baluri dengan perasan jeruk lemon.
  6. Tuang larutan gula dan cabai ke dalamnya, aduk hingga merata.
  7. Simpan manisan salak dalam lemari es selama 1-2 hari sebelum disantap.

Nastar Buah Salak

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 8 sendok makan mentega
  • 13 sendok makan tepung terigu
  • 1,5 sendok makan tepung maizena
  • 2 sendok makan susu bubuk
  • 3 sendok makan gula halus
  • 1 butir kuning telur

Bahan selai:

  • 8 buah salak ukuran sedang
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok tehkayu manis
  • air secukupnya

cara membuat:

  1. Ambil mentega dan aduk hingga creamy, lalu tambahkan gula halus. Aduk-aduk kembali hingga kedua bahan tercampur merata.
  2. Ayak tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk. Masukkan adonan mentega dan gula. Aduk rata hingga tidak lengket, lalu padatkan.
  3. Untuk membuat selai salak, blender salak dan campurkan dengan gula dan kayu manis. Aduk hingga menjadi karamel.
  4. Pipihkan adonan nastar dan beri satu sendok teh selai salak.
  5. Bentuk bulat dan olesi dengan kuning telur, lalu panggang selama beberapa menit. Nastar salak siap dihidangkan.

Puding Buah Salak

Bahan yang diperlukan:

  • 1 bungkus agar-agar
  • 500 gram salak, buang bijinya
  • 250 ml susu kental manis
  • 800 ml air garam
  • 500 ml air matang
  • 1 bungkus santan kara ukuran kecil
  • 3 sendok teh gula pasir
  • 1 butir kuning telur ayam

Cara membuat:

  1. Cuci salak dengan air garam, kemudian uleni salak hingga tidak kaku.
  2. Bilas salak hingga bersih, lalu blender sampai halus dengan mencampurkan 500 ml air matang, saring, kemudian buang ampasnya.
  3. Masak air sari buah salak, campurkan dengan gula pasir, masak hingga mendidih, dan sisihkan.
  4. Campurkan 300 ml air, agar-agar, santan, susu kental manis ke dalam wadah. Aduk semua bahan hingga merata, lalu masak di atas api sedang sambil diaduk-aduk.
  5. Bila adonan sudah terasa panas, masukkan air sari buah salak tadi sambil terus diaduk-aduk.
  6. Tambahkan kuning telur dalam adonan, sambil terus diaduk di atas api yang sedang. Masak hingga mendidih.
  7. Angkat adonan, lalu tuang ke dalam cetakan dan segera masukkan ke dalam lemari es. Setelah beberapa jam, puding siap disantap.

Nah, itulah beberapa resep olahan buah salak yang gampang untuk kamu coba dirumah. Mari liburan sambil mencoba resep buah salak ini. Selamat mencoba!

ARTIKEL REKOMENDASI