RatuBuah.com - Pernah jadi buah primadona pada masanya, rukam atau rukem kini menjadi salah satu buah yang sulit untuk ditemui karena statusnya yang mulai langka. Selain menjadi primadona pada masa lalu, ternyata buah yang satu ini memiliki peran dalam perjuangan bangsa Indonesia. Konon, buah ini menjadi salah satu alat para pejuang untuk melawan penjajah.
Terlepas dari kisah tersebut, buah yang satu ini dikenal dengan banyak nama, diantaranya gandarukem atau gerendang oleh masyarakat Jawa, klangtatahkutang oleh masyarakat Kalimantan, dan masih banyak lagi.
Tertarik untuk mengenal buah yang satu ini lebih lanjut? Yuk simak ulasan berikut hingga tuntas!
• Kerajaan : Plantae
• Divisi : Magnoliophyta
• Kelas : Magnoliopsida
• Ordo : Malpighiales
• Famili : Salicaceae
• Bangsa : Flacourtieae
• Genus : Flacourtia
• Spesies : Flacourtia rukam
• Nama binomial : Flacourtia rukam
Buah rukam atau rukem merupakan tanaman asli dari Indonesia dan tersebar di beberapa daerah, seperti Pulau Sumatera, Bangka, dan Belitung.
Buah rukam atau rukem merupakan buah yang bertipe buni atau bergerombol dengan bentuk yang bulat, bulat gepeng, hingga bulat telur dengan diameter 2-2,5 cm. Ketika masih mudah, buah rukam akan berwarna merah jambu atau hijau lembayung dan akan berubah menjadi merah tua ketika telah matang.
Memiliki daging buah berwarna keputih-putihan, pada ujung buah ini masih ada bekas tangkai putik kecil-kecil sebanyak 4-8, berbentuk mirip paruh, dalam bentuk lingkaran. Buah rukem memiliki biji yang berbentuk pipih dan berjumlah 4-7 butir pada setiap buahnya. Selain itu, buah rukam mengandung banyak air dan memiliki cita rasa yang masam.
Diketahui, dalam 100 gr buah rukam mengandung nutrisi sebagai berikut :
• Protein 1,7 g
• Lemak 1,3 g
• Karbohidrat 15 g
• Serat 3,7 g
• Abu 0,8 g
• Nilai energi 345 kJ/100 g
• Vitamin C
Selain itu, buah rukam juga mengandung air, kalsium, zat besi, dan berbagai senyawa antioksidan lain seperti senyawa flavonoid, tapen, dan saponin.
Kandungan yang ada pada buah yang satu ini dipercaya baik untuk pencernaan, karena mampu membunuh bakteri jahat pada usus, mengatasi diare, dan kandungan serat yang terdapat pada buah rukam juga sangat bermanfaat dalam proses metabolisme.
Tidak hanya baik untuk pencernaan, buah rukam juga diketahui dapat membantu proses menurunkan berat badan. Hal ini karena kandungan lemak serta banyaknya kandungan nutrisi baik yang ada di dalamnya. Sehingga, buah ini baik untuk dikonsumsi oleh kamu yang sedang dalam program diet.
Vitamin C yang terkandung dalam buah rukam dipercaya mampu membantu mengatasi masalah sariawan. Manfaat ini bisa kamu dapatkan dengan cara mengonsumsi buah rukam secara rutin atau sering.
Bagi kamu yang sering mengalami nyeri saat menstruasi, maka mengonsumsi buah yang satu ini bisa menjadi solusi yang tepat. Manfaat buah rukam yang satu ini bisa kamu rasakan dengan cara mengonsumsi buah rukam yang masih muda ketika menstruasi.
Seperti yang telah dijelaskan di atas, kandungan kalsium pada buah yang satu ini tergolong tinggi, sehingga baik untuk kesehatan tulang dan mengurangi risiko osteoporosis.
Demikianlah pemaparan seputar buah rukam atau rukem, lengkap dengan taksonomi, asal-usul, ciri-ciri, kandungan nutrisi, hingga manfaat untuk kesehatan. Semoga bermanfaat!